Mondok identik dengan menetap di pesantren. Bagi sebagian orang, itu merupakan impian. Namun ada juga yang tidak bisa melakukan hal tersebut meski ingin merasakan sensasi menjadi santri.
Untuk itu, Pondok Pesantren Daarut Tarmizi membuka kelas menarik yang bisa diikuti siapa saja. Namanya adalah pesantren pekanan.
Pesantren Pekanan Daarut Tarmizi merupakan program pembelajaran berbasis pesantren yang dilaksanakan secara singkat. Pesantren pekanan ini hanya berlangsung selama tiga hari, yaitu Jum'at, Sabtu dan Ahad.
Melalui program ini, santri bisa lebih produktif meski saat akhir pekan. Materi yang diajarkan juga menarik, yaitu Al-Qur'an dan pertanian. Para santri yang mengikuti program ini diharapkan mahir Al-Qur'an dan pertanian dalam kurun waktu tiga hari.
Suasana belajar akan terasa lebih menyenangkan karena berada dekat dengan alam. Mengingat, Daarut Tarmizi terletak di persawahan dengan latar belakang pegunungan yang cantik.
Harapannya, melalui pesantren pekanan ini santri dapat lebih mengenal suasana dan sensasi mondok dengan pembelajaran yang menyenangkan.
Bagi calon santri yang tertarik dapat menghubungi admin Pondok Pesantren Daarut Tarmizi: 0813-9939-9723. Dengan biaya hanya Rp500 ribu, santri akan merasakan langsung kehidupan di pesantren dengan materi pembelajaran Al-Qur'an dan pertanian. []